Senin, 15 Januari 2024

MATERI SEMESTER GENAP : APLIKASI PENGOLAH ANGKA

MATA PELAJARAN : TIK

KELAS : VIII (DELAPAN) C-D
GURU PENGAMPU : FENTRI ROMALFI, SE

Materi Pembelajaran : 15 Januari 2024

Kompetensi Dasar :

3.1 Mengidentifikasi menu dan icon pada perangkat lunak pengolah angka 

Tujuan Pembelajaran :

1. Peserta didik mampu mengetahui tentang perangkat lunak pengolah angka
2. Peserta didik mampu mengetahui fungsi perangkat lunak pengolah angka
3. Peserta didik mampu mengidentifikasi menu pada perangkat lunak pengolah angka


Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh....

Anak-anak Ku selamat datang kembali di "SEMESTER GENAP" ya, kita semangat kembali untuk belajar dan meraih prestasi.

MATERI PEMBELAJARAN

Berikut ini adalah Garis Besar Materi Pembelajaran yang akan dipelajari mengenai Perangkat Lunak Pengolah Angka:
1. Mengidentifikasi Menu dan Icon
2. Mengidentifikasi Fungsi dari Menu dan Icon
3. Menggunakan Menu dan Icon
4. Membuat dokumen Pengolah Angka

Program Aplikasi yang akan digunakan adalah Microsoft Excel


Materi

Microsoft Office Excel 2007 (MS. Excel 2007) merupakan sebuah program aplikasi pengolah angka (Spreadsheet) buatan Microsoft Corporation. Microsoft Excel merupakan program aplikasi pengolah angka (Spreadsheet) yang memiliki fungsi sebagai berikut ini :

  1. Membuat table;
  2. Melakukan perhitungan denan rumus sederhana;
  3. Melakukan perhitungan dengan rumus yang kompleks;
  4. Melakukan perhitungan statistic;
  5. Melakukan perhitungan keuangan (financial), akutansi, dan statistika;
  6. Mengolah angka menjadi grafik;
  7. Mengolah database.

MS. Excel 2007 merupakan hasil pengembangan dari beberapa versi sebelumnya. MS. Excel tampil lebih user friendly dan sudah menggunakan ribbon sebagai standar baru dalam menampilkan menu-menu tool. Ribbon adalah sebuah inovasi yang kelak di masa mendatang menjadi sebuah standar bagi tampilan menu.

Perbedaan antara Tab, Ribbon dan Group

Tab adalah sederetan menu yang ditandai dengan teks. terdiri dari tab Home, Insert, Page Layout, dll. Ribbon adalah area yang digunakan untuk menampilkan tab dan menu dari tab yang aktif. Sedangkan Group adalah kelompok menu dalam tiap Ribbon yang memiliki kesamaan fungsi.  Jadi, Ribbon menyediakan tab yang terdiri dari menu, dan menu sendiri terdiri dari beberapa Group, dan Group terdiri dari sekumpulan menu yang memiliki kesamaan fungsi.

Tampilan Lembar Kerja Microsoft Excel 2007















Keterangan :

a. Office Button

Office Button pada Microsoft Excel 2007 berisi perintah-perintah ikon menu kontrol ini akan muncul saat ikon menu kontrol tersebut diklik, sebagaimana ditampilkan dalam gambar berikut.

New, yang dilambangkan dengan simbol   merupakan perintah untuk menampilkan lembar kerja kosong untuk dilakukan pengetikan dokumen baru. Untuk memulai pekerjaan pada Microsoft Excel 2007 dilakukan dengan klik pada ikon ini.

Open, disimbolkan dengan lambang   merupakan perintah untuk membuka dokumen Microsoft Excel 2007 yang telah tersimpan dalam hardisk, CD/DVDRom. USB Flashdisk, Disket, atau media simpan lain.

Save, merupakan perintah untuk menyimpan file lembar kerja Excel 2007 yang baru dibuat atau diedit, yang sebelumnya pernah atau belum pernah tersimpan di dalam hardisk, CD/DVDROM, USB Flashdisk, disket, atau media simpan lainnya.

Save As,  tombol ini memiliki fungsi yang sedikit berbeda dengan perintah . Perintah sudah dilengkapi dengan fasilitas yang apabila diklik terdiri atas perintah-perintah seperti ditampilkan pada gambar berikut.











b. Quick Access Toolbar

Quick access toolbar letaknya di pojok kanan atas tepatnya di sebelah kiri ikon menu kontrol. Setiap tombol dikenali menurut bentuk-bentuk ikon gambar yang masing-masing mewakili perintah tertentu dan berbeda perintah antara tombol satu dengan tombol lainnya.

c. Baris Tab

Lingkungan kerja Excel 2007 sangat berbeda tampilannya dengan Microsoft Excel versi sebelumnya. Perbedaan tersebut terletak pada tampilan baris judul pull down menu yang fungsinya berubah menjadi baris judul tab/baris tab. Pada setiap tab terdiri atas kumpulan toolbar-toolbar.

d. Size Button

Size button digunakan untuk mengatur tampilan lembar kerja. Dalam layar Excel 2007 terdiri dari empat tombol sebagai berikut.

Minimize Untuk menutup sementara Ms. Excel, jendela ditutup dan dikirim ke taskbar menjadi sebuah ikon. Untuk membuka kembali klik pada ikon di taskbar.

Restore Mengembalikan jendela Ms. Excel keukuran semula.

Maximize Mengubah ukuran jendela Ms. Excel menjadi ukuran yang lebar.

Close Untuk menutup jendela Ms. Excel.

e. Name Box

Name box merupakan toolbar yang berisi alamat suatu cell.

f. Formula Bar

Formula bar adalah tempat untuk menuliskan rumus (fungsi)

g. Kolom

Kolom (Columns) pada Microsoft Excel 2007 ditandai dengan huruf yaitu dimulai dari huruf A sampai dengan huruf XFD dengan jumlah kolom 16.384 (enam belas ribu tiga ratus delapan puluh empat).

h. Baris

Baris (Rows) pada Microsoft Excel 2007 ditandai dengan angka, barisnya berjumlah 1.048.576 (satu juta empat puluh delapan ribu lima ratus tujuh puluh enam).

i. Scroll Bar

Scroll bar merupakan bar penggulung yang dibedakan menjadi dua, yaitu vertical scroll bar dan horizontal scroll bar.

1. Vertical scroll Bar berfungsi untuk menggulung dokumen ke atas atau ke bawah.

2. Horizontal scroll bar digunakan untuk menggulung layar ke kiri dan ke kanan.

j. Tombol Navigasi Sheet

Tombol navigasi sheet adalah tombol yang digunakan untuk berpindah dari satu sheet ke sheet yang lain.

k. Baris Status

Baris status adalah baris yang berisi keterangan yang menunjukkan lembar kerja yang saat itu digunakan/dikerjakan.

l. Zoom

Zoom merupakan tombol untuk mengatur penampilan layar, mengecilkan dan membesarkan lembar kerja dalam layar.

=======================================================================

TUGAS

1. Sebutkan pengeratian program aplikasi pengolah angka (Microsoft Excel) ?

2. Sebutkan 5 fungsi dari program aplikasi pengolah angka (Microsoft Excel)?

3. Sebutkan 7 menu pada program aplikasi pengolah angka (Microsoft Excel)?

=======================================================================

Kesimpulan :

1. Peserta didik sudah mampu mengetahui tentang perangkat lunak pengolah angka
2. Peserta didik sudah mampu mengetahui fungsi perangkat lunak pengolah angka
3. Peserta didik sudah mampu mengidentifikasi menu pada perangkat lunak pengolah angka

Penutup :

Demikianlah kegiatan pembelajaran kita pada hari ini, Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

MATA PELAJARAN : INFORMATIKA KELAS : VII (TUJUH) A-B-C-D SEMESTER : GANJIL PERTEMUAN KE : 14 (Empat Belas) GURU PENGAMPU : FENTRI ROMALFI, S...